Daftar Isi
Pengantar
Masih teringat jelas kejadian berpulangnya salah satu anggota keluarga besar karena serangan jantung yang terjadi setelah berolah-raga badminton. Saat itu, ia yang belum genap berusia 40 tahun, ia berpulang meninggalkan seorang istri dan 3 orang anak- anaknya. Meninggal dunia di usia yang terbilang muda menjadi pelajaran untuk kita semua.
Menjadi pengingat kita semua tentang pentingnya menjaga gaya hidup sehat, pola makan dan mengelola waktu istirahat sebagai bentuk #LoveLife serta yang terpenting mempersiapkan dan membekali diri akan waktu tersebut.
Tidak hanya itu. pandemi Covid-19 beberapa waktu lalu pun menjadi pengingat kita pentingnya mempersiapkan diri dan membekali diri dengan terjadinya musibah.
Banyaknya keluarga yang ditinggalkan, kabar kematian yang kita baca dan dengar setiap harinya. Menjadi perlu untuk kita saling melindungi keluarga kita tersayang mulai dari saat ini.
Hidup berjalan baik-baik saja, tanpa aral melintang, tanpa cobaan, memang menjadi dambaan setiap orang. Berkaca dengan kejadian pandemi yang lalu bahwa musibah bisa terjadi kapan saja, menimpa siapa pun di antara kita. Tak pandang bulu.
Bagi kaum muda milenial memiliki perencanaan keuangan dan memitigasi resiko menjadi hal yang diperlukan. Upaya mengantisipasi kemungkinan terjadinya risiko dalam kehidupan ekonomi yang akan dihadapi, perlu dipersiapkan sejumlah dana tertentu sejak dini.
Sebagai seorang muslim, tentunya kita ingin mendapatkan perlindungan yang tidak bertentangan dengan syariat islam.
Asuransi Syariah, Halalkah?
Perhatikan seksama infografis berikut ini,
Asuransi syariah adalah usaha tolong-menolong dan saling melindungi diantara para peserta yang penerapan operasional dan prinsip hukumnya sesuai dengan syariat Islam mengacu kepada ketentuan-ketentuan al-Qur’an dan Hadist.
Dalam tata cara bermuamalat asuransi syariah tidak boleh mengandung unsur-unsur riba (mengambil keuntungan), gharar (ketidakpastian), maysir (perjudian), jual beli sharaf (akad tabaduli), penganiayaan, riswah (suap) dan unsur-unsur terlarang lainnya.
Tanpa bermaksud mendahului takdir, asuransi dapatlah diniatkan sebagai ikhtiar persiapan untuk menghadapi kemungkinan terjadinya risiko.
Karena sesungguhnya dengan memilih produk asuransi syariah, kita mendapatkan 2 manfaat sekaligus:
Pertama, ketentraman hati berupa proteksi untuk diri sendiri dan keluarga tercinta,
Kedua, berbuat baik kepada sesama dengan menyisihkan sebagian dana untuk menolong orang lain berbasis syariat Islam.
Asuransi Syariah di Indonesia
Berdasarkan data- data yang ada, kesadaran masyarakat Indonesia mengenai pentingnya kesehatan dan pengaturan finansial, termasuk pentingnya asuransi untuk memitigasi risiko-risiko kesehatan untuk diri sendiri dan keluarga semakin meningkat.
Kondisi ini dibuktikan oleh survei lembaga riset Nielsen mengungkapkan kesadaran masyarakat untuk memiliki produk asuransi jiwa di kota-kota besar di Indonesia belakangan ini meningkat hingga 24 persen, dari sebelumnya hanya single digit.
Berdasarkan data OJK per Juli 2021, jumlah asuransi syariah di Indonesia ada 14, terdiri atas asuransi jiwa syariah (8), asuransi umum syariah (5), reasuransi syariah (1). Tentu, kini jumlah tersebut semakin bertambah seiring dengan kesadaran masyarakat untuk berasuransi syariah.
Adapun data yang dirilis oleh Asosiasi Asuransi Syariah Indonesia (AASI) per Kuartal IV- 2022, Asuransi Jiwa Syariah mencatatkan kontribusi bruto senilai Rp. 22.851 miliar.
Nilai tersebut menunjukkan tren peningkatan yang positif dibandingkan periode yang sama di tahun sebelumnya dengan nilai kontribusi bruto sebesar Rp. 20.652 miliar atau mengalami peningkatan sebesar 10,56%.
Pertumbuhan ini tentu turut dipengaruhi oleh faktor demografi nasional, dimana pada 2022 The Royal Islamic Strategic Studies Centre (RISSC) mencatatkan Indonesia sebagai negara dengan populasi penduduk muslim terbesar di dunia yang diperkirakan mencapai lebih dari 237 juta jiwa atau setara dengan 86,7% populasi penduduk di dalam negeri.
Sementara itu, menurut data Badan Pusat Statistik, jumlah populasi yang bisa dikategorikan sebagai generasi muslim milenial berusia 15-34 tahun berkisar 29,97% atau setara dengan 71 juta jiwa.
Jumlah populasi yang besar ini menjadi tonggak positif untuk berjalannya bisnis asuransi syariah di Indonesia. Maka kehadiran asuransi syariah berbasis digital dengan keunggulan- keunggulannya, akan menjadi harapan dan pilihan perlindungan terbaik bagi keluarga muda milenial Indonesia.
Perbedaan Asuransi Konvensional dengan Asuransi Syariah

Dari tabel perbandingan keduanya di atas, dapat kita lihat bahwa pada asuransi syariah, prinsip pertanggungan resiko dibagi antara perusahaan asuransi dengan pemegang polis.
Prinsip ini biasa dikenal dengan risk sharing sedangkan pada asuransi konvensional hanya terjadi perpindahan resiko ke pihak asuransi.
Artinya dalam asuransi syariah sekumpulan pemegang polis akan saling tolong menolong dalam mengumpulkan dana hibah sebagai biaya yang akan digunakan untuk menanggung resiko satu sama lain.
Sedangkan dalam asuransi konvensional, seluruh pertanggungan resiko berupa biayanya akan dibebankan kepada perusahaan asuransi.
Selanjutnya, akad atau perjanjian bisnis pada asuransi syariah murni sebagai kesepakatan dan dana sosial sedangkan asuransi konvensional sebagai jual beli semata.
Untuk kepemilikan dana asuransi syariah pun dibagi antara pemilik perusahaan dan peserta asuransi sekaligus terdapat hak surplus underwriting yang tidak ada pada asuransi konvensional.
Investasi yang dilakukan asuransi syariah juga tentunya harus sesuai dengan prinsip syariah dan praktiknya diawasi oleh Dewan Pengawas Syariah serta Otoritas Jasa Keuangan.
Mengenal Produk Asuransi Syariah
Membekali diri dengan pengetahuan asuransi sebelum membeli produk asuransi akan sangat membantu memilih produk yang cocok untuk kita.
Asuransi Astra Life Syariah
Memilih sebuah perusahaan asuransi yang baik memang tidak mudah. Kita dapat mempertimbangkan beberapa faktor dalam proses memilih perusahaan asuransi, terutama untuk asuransi jiwa dan kesehatan.
Hal penting yang dapat dijadikan pertimbangan ada tiga faktor, yaitu kekuatan keuangan (security), jasa (service), dan biaya premi.
Asuransi #AstraLifeSyariah hadir menjangkau dan melindungi lebih banyak masyarakat Indonesia terutama segmen keluarga muda milennial yang mencari produk berbasis syariah dengan mengedepankan aspek pengalaman berasuransi online yang aman, mudah, dan fleksibel.
Tak kenal maka tak sayang, mari kita kupas lebih lanjut dan berkenalan lebih mendalam dengan asuransi Astra Life Syariah.
Tentang Astra Life
Dilansir dari website milik #AstraLife, PT ASURANSI JIWA ASTRA (Astra Life) merupakan perusahaan penyedia asuransi jiwa berkantor pusat di Pondok Indah, Jakarta Selatan yang dimiliki oleh 3 perusahaan yakni PT Astra International Tbk, PT Sedaya Multi Investama dan Koperasi Astra International.
Berdiri sejak Mei 2014, Astra Life terus berkembang dan berinovasi menghadirkan produk perlindungan serta layanan yang sesuai kebutuhan masyarakat Indonesia. Astra Life dalam operasionalnya telah berizin dan diawasi oleh Otoritas Jasa keuangan (OJK).
Sebagai komitmen dan tanggung jawab mengelola usahanya terhadap konsumen, Astra Life melengkapi diri dengan layanan pengaduan yang kita dapat lakukan dengan cara berikut ini.

Produk Asuransi Astra Life Syariah
Flexi Life Syariah
PT Astra Life hadirkan terobosan asuransi digital syariah yaitu Flexi Protection Syariah. Produk ini merupakan asuransi murni jiwa syariah berjangka waktu yang memberikan manfaat meninggal dunia.
Asuransi ini ramah untuk kaum muda milenial melek teknologi yang mana Flexi Life Protection dipasarkan secara digital di e-commerce, ilovelife.co.id

https://ilovelife.co.id/)
See, memudahkan sekali ya. Mulai dari pembelian hingga klaim dapat dilakukan secara online.
Utamanya, produk ini memiliki kelebihan memberikan perlindungan keuangan kita terhadap resiko meninggal dunia sebesar 2M tanpa cek medis. Adapun jika terjadi kecelakaan yang menyebabkan tutup usia maka asuransi diberikan sebesar 100% ditambah 100% menjadi 200%.
Kita pun tidak perlu ribet mengurus kembali jika ingin memperpanjang, karena asuransi ini otomatis diperpanjang tiap tahunnya. Perlindungan atas COVID 19 pun sudah termasuk dalam asuransi ini.
Kita coba berikan simulasi:

Saya adalah seorang wanita. Usia saya saat ini 27 tahun, jika saya ingin memperoleh santunan 1 M maka kontribusi perbulan yang perlu saya bayarkan adalah Rp. 279.000 dengan masa perlindungan 1 tahun.
Kalian dapat mencoba simulasi sendiri dengan kalkulator kontribusi dan manfaat di sini. Jangan lupa untuk follow, dan mention Instagram @ilovelife.co.id @astralifeid setelah mencoba kalkulator tersebut ya agar semakin banyak yang merasakan manfaatnya.
Nyamannya dan mudahnya menggunakan asuransi jiwa berbasis digital bagi milenial dapat diperoleh melalui produk Flexi Life Protection Syariah. Besaran premi juga dapat disesuaikan tergantung profil resiko masing- masing,
Flexi Life Protection Syariah telah tercatat dan mendapatkan izin dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Hal ini juga bertujuan untuk memastikan rasa aman dan nyaman bagi nasabah.
Berikut lebih mendetail mengenai fitur produk Flexi Life Protection Syariah.

Dari sini kita mendapatkan informasi tentang kelebihan lain Flexi Astra Syariah, antara lain fleksibilitas dalam memilih nominal santunan asuransi sesuai kebutuhan dan kemampuan, serta fleksibilitas dalam mengubah santunan asuransi dalam masa asuransi.

Masa asuransi juga dapat dimulai minimal satu tahun dan bisa diperpanjang secara otomatis sampai peserta yang diasuransikan berusia 85 tahun.
Dengan memiliki Flexi Life Syariah, kamu akan merasa lebih nyaman dalam menjalani segala aktivitas dan jika di masa depan muncul suatu risiko, peserta yang diasuransikan akan lebih tenang nantinya karena telah mempersiapkan perlindungan bagi anggota keluarga yang ditinggalkan.
Untuk melakukan pengajuan asuransi dan pengajuan klaim caranya begitu mudah karena semua dilakukan secara digital. Berikut tata caranya.


Terkait aturan pengecualian klaim asuransi, dokumen yang dibutuhkan untuk pengajuan klaim, resiko produk dan informasi tambahan lainnya dapat kita temukan di RIPLAY umum dengan mengunjungi laman berikut ini.
AVA iFamily Protection Syariah
Tak hanya asuransi jiwa murni, bagi kalian pengguna PermataBank, Astra Life bekerja sama dengan PermataBank mengelola AVA iFamily Protection Syariah. Hal ini tentunya kabar bahagia juga untuk kalian nasabah Permata Bank karena produk asuransi Astra dapat dibeli melalui mobile banking kalian.



Terkait manfaat asuransi lebih mendalam. aturan pengecualian klaim asuransi, dokumen yang dibutuhkan untuk pengajuan klaim, resiko produk dan informasi tambahan lainnya dapat kita temukan di RIPLAY umum dengan mengunjungi laman berikut ini.
ASLI Asya Protection Syariah
Ingin memiliki asuransi sekaligus berinvestasi untuk masa depan?
Produk Astra Life yang satu ini cocok untuk kaum muda milenial yang suka berinvestasi jangka panjang. ASLI Asya Protection Syariah merupakan asuransi Jiwa Unit Link yang mana kontrak asuransi yang memberikan manfaat perlindungan dengan premi rendah sekaligus berinvestasi.
Produk asuransi jiwa unit link ini cocok bagi:
- Kita suka berinvestasi jangka panjang;
- Kita yang memiliki uang dingin dan bermaksud meningkatkan kekayaan;
- Kita yang suka melakukan investasi tetapi tetap ingin diproteksi;
- Kita yang masih bekerja dan ingin menyiapkan tabungan untuk masa depan.

Ibarat kata produk asuransi tradisional menawarkan proteksi diri tanpa nilai tunai, sedangkan asuransi unit link menawarkan proteksi dengan nilai tunai.
Baik, jika dapat dirangkum beberapa kelebihan produk asuransi ASLI Asya Protection Syariah adalah sebagai berikut:



Pentingnya Asuransi, Yuk Raih Ketenteraman Hati Bersama Asuransi Syariah
Berbicara lebih jauh lagi, asuransi dapat menjadi tonggak ekonomi nasional. Keberadaan asuransi mampu meningkatkan kesejahteraan masyarakat, mengakselerasi pertumbuhan ekonomi nasional, bahkan menjadi stabilisator pasar modal. Maka itu, menjadi tugas kita bersama mewujudkan itu.
Memiliki asuransi syariah adalah cara kita untuk #LengkapiCintadanKebaikan. Tentang kita. Keberadaannya tak hanya memberikan ketenteraman hati kita dan keluarga tercinta dalam ketidakpastian ini, namun juga menghidupkan asas gotong royong sesama muslim, demi bangkitnya ekonomi syariah di Indonesia.
Dengan berbagai kemudahan dan keunggulan yang ada, sudah tidak perlu menunggu berlama- lama lagi segera raih keberkahan dengan hidup tenteram dan lindungi keluarga tercinta dengan Asuransi Astra Syariah di Bulan Ramadan yang indah dan suci ini.
Ikuti lebih jauh perjalanan Astra Life melindungi jutaan keluarga muda milenial melalui media sosial:
– Instagram: @astralifeid & @ilovelife.co.id
– Facebook: @AstraLifeID
– Twitter: @AstraLifeID
– Youtube: @AstraLifeID
Sekian, semoga bermanfaat.
Sumber Penulisan
https://sikapiuangmu.ojk.go.id/FrontEnd/CMS/Article/20564
https://www.cermati.com/artikel/fatwa-mui-tentang-asuransi-apakah-haram-atau-halal
https://m.bisnis.com/amp/read/20221124/215/1601306/jumlah-nasabah-asuransi-jiwa-di-indonesia-tembus-8085-juta-orang-terbanyak-di-kumpulan
https://ilovelife.co.id/products/product-life-syariah/6448
ASLI Asya Protection Syariah
PermataBank dan Astra Life Luncurkan AVA iFamily Protection di PermataMobile X, Berikan Pengalaman Seamless dengan Fitur Premi Kembali 100%
Hadirkan Terobosan Asuransi Digital Syariah, Astra Life Luncurkan Flexi Life Protection Syariah di Ilovelife.co.id